5 Cara Mudah Bayar PBB Online Hanya Dalam Hitungan Menit

bayar pbb online

Bayar PBB online saat ini menjadi pilihan banyak orang. Hal tersebut dikarenakan lebih praktis, cepat, dan mudah. Dengan membayar PBB secara online ini Anda tidak perlu antri, tidak perlu membuang waktu dan tenaga. Jika ada persyaratan yang terlupa Anda tidak harus pulang ke rumah untuk mengambilnya terlebih dahulu.

PBB sendiri adalah pungutan biaya pajak atas tanah dan juga bangunan. Objek yang termasuk ke dalam PBB ini adalah tempat tinggal, tanah, tambang, sawah, dan masih banyak lagi lainnya. Ada juga tanah yang terbebas dari pajak yaitu tanah yang digunakan untuk kepentingan umum. Kini pembayaran PBB bisa dengan cara online bahkan bisa melalui smartphone Anda.  Simak cara bayar PBB online yang bisa Anda lakukan berikut ini:

Aplikasi Resmi

Cara pertama adalah Anda bisa menggunakan aplikasi resmi. Aplikasi ini diluncurkan oleh pemerintah untuk bisa memudahkan pembayaran PBB dan juga wajib pajak. Aplikasi resmi yang diluncurkan ini diberi nama iPBB yang bisa Anda unduh melalui Google Play. Jika aplikasi ini sudah terpasang di handphone Anda, Anda bisa memasukkan NOP dan tahun pajak. Metode pembayaran yang bisa Anda lakukan melalui ATM, teller, mobile banking dan juga internet banking. Sayangnya aplikasi ini baru support di beberapa daerah saja.

Tokopedia

Saat ini Tokopedia si startup unicorn tidak hanya berfungsi sebagai marketplace saja namun memiliki fungsi yang lebih seperti pembelian pulsa, pembayaran rekening listrik, dan lain sebagainya. Bahkan Anda juga bisa menjadikan Tokopedia sebagai tempat pembayaran PBB online, Anda pun bisa mengecek nominal tagihan PBB dengan mudah.

Untuk pembayaran PBB ini Anda bisa membuka aplikasi Tokopedia Anda, kemudian arahkan ke bagian top up dan tagihan, setelah itu silahkan masuk ke Pajak PBB, pilih wilayah pajak PBB, masukkan NOP yang jumlahnya 18 digit, pilih tahun pembayaran kemudian Anda bisa klik bayar.

Jika sudah melakukan klik akan muncul detail pembayaran pajak dan pilih metode pembayarannya. Bukti pembayaran akan dikirimkan melalui email yang telah terdaftar. Kelebihan membayar melalui Tokopedia adalah Anda bisa mendapat cashback.

Traveloka

Pemerintah bekerja sama dengan pihak Traveloka untuk pembayaran PBB tujuannya agar akses pembayaran semakin mudah dan cepat. Metode pembayaran yang disediakan adalah PayLater yaitu cicilan tanpa kartu kredit, saldo UANGKU, debit instan dan kartu saya.

Bayar PBB online dengan menggunakan Traveloka ini sangat mudah sekali yaitu Anda tinggal membuka aplikasi ini, pastikan jika versi aplikasi yang Anda miliki ini update. Silahkan pilih Bills and Top Up, klik ikon PBB, dan tentukan wilayah bangunan Anda. Setelah itu Anda bisa memasukkan NOP, pilih tahun pembayaran, setelah itu akan muncul jumlah tagihan. Lakukan transaksi pembayaran sesuai metode yang Anda pilih. Bukti pembayaran akan dikirimkan ke email Anda.

Website Resmi

Bayar PBB online bisa Anda lakukan di website resmi milik pemerintah. Anda bisa mengetikkan di mesin pencarian PBB online di ikuti dengan nama daerah Anda misalnya Jogja,Bandung, Jakarta, dan sebagainya. Jika sudah ketemu Anda akan diarahkan ke untuk pengecekan pajak. Masukkan NOP dan tahun pajak, sebelum informasi yang dicari muncul akan ada permintaan kode verifikasi.

Anda akan mendapatkan informasi pembayaran melalui tempat pembayaran elektronik yang telah disediakan oleh bank seperti ATM, mobile banking, dan juga internet banking. Oleh sebab itu jangan buang bukti pembayaran Anda jika sudah melunasi PBB ini.

Indomaret

Jika Anda tidak punya waktu untuk antre bisa membayar di Indomaret dengan catatan tagihan di bawah 5 juta.  Silakan datang ke kasir dan beritahukan NOP, kasir akan menginput kemudian memberi tahu nominal tagihan, Anda bisa melakukan pembayaran tunai dan debit, setelah itu simpan struk dengan baik.

Kini Anda tidak perlu mengantri lama hanya untuk membayar PBB. Lakukan cara bayar PBB online di atas yang sudah terbukti praktis dan mudah tanpa membuang banyak waktu dan tenaga Anda.